Selasa, 30/Apr/2024 12:05 WIB

Bintang Barlean Bakal Penerus Rifat Sungkar di Rally, Xpander AP4 Siap Diwariskan

Bintang Barlean, "diwariskan" Mitsubishi Xpander AP4 dari Rifat Sungkar



OTOSTAR.ID - Berbagai gelar terhormat telah berhasil diraih Rifat Sungkar di ajang reli. Teranyar menjadi juara APRC (Asia Pacific Rally Championship) 2023. Maka tibalah saatnya Rifat akan mengurangi intensitas secara perally.

Selanjutnya, maskot reli Indonesia itu bakal lebih banyak dalam pelatihan dan mengorbitkan perally muda bertalenta menjadi jawara reli seperti dirinya di blantika nasional maupun internasional.

Salah satu yang akan disupport dan diorbitkan adalah Bintang Barlean, secara resmi dengan julukan "bocah ajaib" kelahiran kota Batam, Kepulauan Riau, 7 Oktober 2004 (19 tahun).

Untuk Bintang Barlean, Rifat tidak main-main. Pasalnya, perally belia yang pada 2022 dan 2023 menyabet juara umum Kelas M2 (sekarang namanya H2) Kejurnas Rally ini, disiapkan menunggangi Mitsubishi Xpander AP4 keramatnya.

Iya, berkat Xpander AP4 inilah yang menghadirkan Rifat Sungkar menjadi juara nasional Sprint Rally 2021 dan juara nasional Rally 2022.

“Saya akan coba dulu Bintang Barlean di Kejurnas Sprint Rally 2024, 25-26 Mei mendatang di Yogyakarta,” ujar Rifat Sungkar.

Alasan mengapa Bintang Barlean dipilih?

"Bintang salah satu perally muda dengan talenta luar biasa. Sejak pertama turun di Speed​​Offroad Tembong Jaya, Serang, Banten 2018 (umur 14 tahun), saya udah melihat, ini anak bakal jadi, jika diurus dengan benar," jelas Rifat yang juga menjadi salah satu mentor Bintang di awal kiprahnya di motorsport.

Rifat Sungkar

Bagi putra offroder senior Frans Barlean ini, menggunakan Xpander AP4 merupakan pengalaman pertama dengan mobil spec M1 (sekarang istilah M1 diganti H1). Maka itu, Rifat merasa perlu melakukan test atau ujicoba untuk Bintang.

“Selanjutnya, Bintang kami siapkan mengikuti Kejurnas Rally yang tahun ini direncanakan berlangsung 3 seri,” lanjut Rifat.

Xpander AP4 yang digunakan Bintang Barlean, kelak juga berganti livery berbeda dengan saat dipakai Rifat sebagai perally pabrikan Mitsubishi Motors Rally Team.

"Secara mobil, sudah di RFT Motorsport. Maka livery baru tergantung kami. Saya yakin Bintang bisa cepat tune in, serta kompetitif di kelas H1 dan Kejuaraan Umum Kejurnas Rally 2024," pungkas Rifat Sungkar. (wira)




BACA JUGA